Assalamualaikum Wr. Wb.
Halo para pengunjung blog saya yang masih nubie ini, baik dari mahasiswa pertambangan ataupun umum.
Kali ini saya akan memperkenalkan salah satu fakultas yang ada di Universitas Lambung Mangkurat, yaitu fakultas Teknik.
Fakultas yang beralamatkan di Jl. Jend. A. Yani Km. 36 Banjarbaru ini memiliki beberapa program studi, yang salah satunya adalah program studi Teknik Pertambangan. Pendirian Program Studi Teknik Pertambangan dirintis oleh: Prof. Drs. Chem. H. Alfian Noor, Ir. H. Zain Hernadi Arifin, Prof. Dr. Rusdi HA, Adip Mustofa, ST dan Nurhakim, MT (Ketua Prodi Pertambangan). Program Studi S1 Teknik Pertambangan baru berdiri mulai tahun akademik 2005/2006, jadi Prodi S1 baru 5 tahun, mulai dari angkatan 2005 sampai dengan angkatan 2011.
Sampai sekarang, Teknik Pertambangan menjadi salah satu prodi yang peminatnya paling banyak, mengapa? Karena mungkin walaupun kuliah di pertambangan susah susah gampang, tetapi setelah lulus (apalagi dengan IPK yang memuaskan) memiliki prospek kerja yang menarik. Ini dikarenakan Fakultas Teknik Pertambangan sudah menjalin kerja sama dengan perusahaan-perusahaan tambang di nusantara, dan bahkan mempunyai partner perusahaan di Luar Negeri juga. Selain akademik, Fakultas Teknik pun memiliki berbagai macam kegiatan mahasiswa yang bisa diikuti, seperti BEM/BLM, HIMA, UKM, dan UPK.
Mungkin sekian dulu perkenalan singkat Kampus saya, semoga bisa menambah pengetahuan bagi para pembacanya ^^
info lanjut, mining-unlam.ac.id
0 comments:
Post a Comment